April 20, 2024

SMKN 1 BADEGAN

SMK BISA, SMK HEBAT

IMPLEMENTASI P5 KURIKULUM MERDEKA

Dalam kurikulum Merdeka peserta didik tidak hanya dituntut untuk belajar hal-hal yang berkaitan dengan akademis saja, tetapi juga diberi ruang untuk mengembangkan bakat dan minatnya di luar hal tersebut. Bakat dan minat siswa di luar akademis diwadahi dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila(P5).

Projek ini merupakan bagian dari Kurikulum Merdeka. Adapun tahapan P5 diawali dengan memahami P5, kemudian menyiapkan ekosistem sekolah, mendesain projek P5, mengelola P5, mendokumentasikan serta melaporkan hasil P5, dan yang terakhir adalah evaluasi dan tindak lanjut P5.

Kegiatan P5 di SMKN 1 Badegan dilaksanakan pada tanggal 19 – 20 Desember 2022. Selain menampilkan pentas seni, projek P5 juga menampilkan unjuk karya dari masing-masing jurusan.

Dokumentasi :

Video

YouTube player
YouTube player

Galeri